ASYIKNYA BELAJAR PECAHAN SAMBIL BERMAIN DOMINO
ASYIKNYA BELAJAR PECAHAN SAMBIL BERMAIN DOMINO
Assalamualaikum sahabat Anggrek 12. ????
Hari ini Senin, 27 Maret 2023 adalah hari pertama masuk sekolah di bulan Ramadhan. Puasa bukanlah alasan untuk tidak semangat dalam melaksanakan kegiatan belajar mengajar.
Di bulan puasa inilah kita melatih diri agar siap belajar dalam kondisi apapun.
Seperti yang dilakukan peserta didik kelas 2 SDN 12 Sarae Kota Bima hari ini.
Peserta didik semangat mengikuti kegiatan pembelajaran materi Pecahan, dimana kegiatan pembelajaran nya guru menyediakan media pembelajaran berupa KARTU DOMINO.
Bagi sebagian peserta didik Materi pecahan dianggap sangat sulit. Oleh karena itu guru kelas 2 membuatkan kartu domino pecahan untuk peserta didik.
Kartu Domino sangat efektif untuk meningkatkan keaktifan dan meningkatkan belajar peserta didik dalam pembelajaran.
Adapun cara bermain kartu domino nya sebagai berikut:
1. Siswa dikelompokkan dalam beberapa kelompok.
Satu kelompok terdiri dari 4-5 peserta didik.
2. Kartu Domino dibagikan ke kelompok. Kartu Domino dimulai dari kartu Start dan diakhiri dengan kartu Finish, hal ini bertujuan agar memudahkan peserta didik dalam menyusun kartu.
3. Salah satu peserta didik mengocok kartu dan dibagikan ke anggota kelompok.
4. Setiap kelompok mencari kartu START dan diikuti kartu-kartu lain dengan tepat.
5. Kelompok yang pertama selesai menyusun kartu dengan benar akan mendapat Reward.
Demikianlah cara belajar sambil bermain domino yang dilakukan oleh peserta didik kelas 2 hari ini, belajar matematika jadi lebih menyenangkan. ????