HARI PERTAMA SEKOLAH DI BULAN RAMADHAN BERSAMA SDN 12 SARAE KOTA BIMA

HARI PERTAMA SEKOLAH  DI BULAN RAMADHAN

BERSAMA SDN 12 SARAE KOTA BIMA

 

Senin,27 Maret 2023, Jarum jam menunjukkan pukul 08.00,seperti biasa Kepala Sekolah dan sebagian guru berdiri menyongsong kehadiran siswa di gerbang sekolah. Ini praktek baik yang dilakukan untuk semua warga Anggrek 12 ini setiap harinya. Sementara sebagian guru yang lain membersihkan ruang belajar bersama sebagian siswanya. Siswa lain yang telah datng,setelah menyimpan tas sekolahnya keluar di halaman sekolah untuk memungut sampah dan membuang ketempat sampah.

Beberapa menit setelah itu,bel sekolah berbunyi tanda seluruh warga sekolah harus berkumpul di halaman sekolah. Dalam bulan puasa SDN 12 Sarae Kota Bima tidak melaksanakan upacara bendera seperti kegiatan rutin hari Senin di bulan lain. Sebagai ganti upacara bendera,maka diadakan apel pagi. Tampak anak-anak berdiri rapi masing-masing perkelasnya siap mendengarkan arahan dari Kepala Sekolah. Guru-guru dan tenaga kependidikan lainnya juga membentuk barisan tersendiri.

Seperti biasa,sebelum memberikan arahannya Kepala Sekolah tidak lupa memulai dengan yel- yel penyemangat dan penanaman karakter siswa sesuai dengan profil pelajar pancasila. Dalam pengarahannya Kepala Sekolah menyampaikan aturan dan tata tertib kegiatan belajar mengajar selama bulan puasa. Dalam arahannya,Fatimah,S.Pd berharap kepada seluruh warga sekolah agar tetap semangat  menjalankan tugas dan kewajiban baik kepada peserta didik lebih-lebih kepada guru-gurunya. Dalam bulan puasa semua amal baik akan dilipatgandakan pahalanya oleh Allah SWT,demikian Fatimah menuturkan.

Diakhir arahannya Kepala Sekolah tidak lupa memyampaikan ucapan trimakasih kepada guru-guru yang 100% hadir dan telah melaksanakan himbauan-himbauan yang berkenaan dengan permintaan data dari operator. Ucapan terimakasih khusus untuk operator yang telah bekerja siang malam dalam pengimputan data sekolah,maupun terus menampung berita-berita dan mengangkat beritanya di website sekolah,sehingga SDN 12 Sarae Kota Bima menjadi salah satu sekolah yang sudah tuntas dalam pengimputan data sarana prasarana dan juga salah satu sekolah yang website sekolahnya menurunkan berita yang cukup banyak. Fatimah juga berharap guru-gurunya terus mengasah kemampuannya dalam hal menulis. Semoga SDN 12 Sarae Kota Bima menjadi sekolah yang teratas perengkingan Websitenya untuk periode Maret 2023. Semoga.#fatamirah#