Ruang Guru Bersih, Hati Pun Senang

Pagi hari yang cerah, secerah matahari pagi yang menyinari bumi. Sesuai yg sudah dijadwalkan setiap hari Kamis dilakukan kegiatan senam bersama yaitu melakukan senam Anak Indonesia Hebat. Tak terasa gerakan senam membuat badan sedikit berkeringat. Setelah selesai melaksanakan kegiatan senam bersama, ibu kepala sekolah, bapak dan ibu guru semuanya berdiri berjejer untuk disalami oleh siswa-siswinya. Kemudian, bapak ibu guru yang ada jadwal di awal KBM masing-masing bersegera menjalankan amanah tugasnya sesuai yang sudah dijadwalkan.
Perlunya menjaga kebersihan demi kenyamanan. Menyapu ruangan, menata posisi meja dan kursi, dengan rapi dan mengepel lantai ruangan. Kebersihan disemua ruangan penting sekali untuk diperhatikan, termasuk ruangan guru.
Ruangan guru adalah jantung operasional sebuah sekolah. Di sinilah strategi pembelajaran disusun, ide-ide inovatif lahir, dan berbagai permasalahan pendidikan di diskusikan. Ruang ini menjadi saksi bisu berbagi tawa, diskusi serius, hingga momen kebersamaan yang tak ternilai antara sesama pendidik. Ruangan guru yg selalu tampak bersih memberikan efek psikologis positif. Ruangan guru bersih, hati pun senang.