Sarapan Ceria SDN 12 Sarae Kota Bima, Anak Bahagia di Hari Anak Nasional 2025

    Rabu, 23 Juli 2025 — SDN 12 Sarae Kota Bima menggelar kegiatan istimewa bertajuk Rabu BERSAMA (Berbagi Sarapan Bersama) yang dilaksanakan di halaman sekolah. Kegiatan ini juga bertepatan dengan peringatan Hari Anak Nasional 2025 dan bertujuan menanamkan nilai kebersamaan, kepedulian, serta gaya hidup sehat sejak dini.Anak-anak datang dengan semangat, membawa bekal sarapan dari rumah masing-masing sesuai informasi yang telah disampaikan oleh para wali kelas melalui WA Grup. Makanan yang dibawa pun beragam, mencerminkan kekayaan rasa dan perhatian orang tua dalam mendukung kegiatan sekolah.

    Acara BERSAMA ini dipimpin langsung oleh Kepala SDN 12 Sarae Kota Bima, Ibu Fatimah, S.Pd, yang memberikan sambutan hangat sekaligus mengajak seluruh siswa untuk terus membangun kebersamaan dan kepedulian sosial. Dalam suasana penuh kehangatan, siswa-siswi duduk bersama, saling berbagi dan menikmati sarapan dengan tertib dan gembira.

Kegiatan ini tidak sekadar makan bersama, namun memiliki manfaat besar, antara lain:

1.Menumbuhkan rasa syukur dan menghargai makanan yang dimiliki.

2.Mempererat hubungan antar siswa melalui momen kebersamaan yang hangat.

3.Meningkatkan semangat berbagi dan toleransi sejak usia dini.

4.Mendorong pola hidup sehat, dengan sarapan bergizi sebagai modal awal belajar yang optimal.

    Rabu BERSAMA menjadi momentum bermakna dalam perayaan Hari Anak Nasional, mengajarkan bahwa hal sederhana seperti berbagi sarapan pun dapat menjadi langkah awal membentuk karakter anak yang peduli, sehat, dan bahagia.