Jumat Berkah SDN 12 Sarae Kota Bima:"Sholat Dhuha Bersama"

        Jumat, 24 Januari 2025, SDN 12 Sarae Kota Bima di bawah pimpinan Ibu Kepala Sekolah Fatimah, S.Pd., kembali melaksanakan kegiatan rutin IMTAQ yang penuh makna. Kegiatan Jumat Berkah kali ini dipusatkan pada Sholat Dhuha berjamaah yang diikuti dengan kebersamaan menikmati sarapan bubur hangat.

        Bertempat di lapangan terbuka sekolah, siswa-siswi dengan tertib duduk berbaris di atas terpal yang telah disediakan. Suasana tenang dan khusyuk menyelimuti saat Sholat Dhuha berjamaah dimulai. Ibu Kepala Sekolah Fatimah, S.Pd., turut memotivasi para siswa untuk menjadikan Sholat Dhuha sebagai kebiasaan baik yang dapat mendatangkan keberkahan dalam kehidupan.

        Setelah selesai melaksanakan ibadah, anak-anak disambut dengan aroma bubur hangat yang telah disiapkan oleh sekolah. Momen kebersamaan semakin terasa ketika Ibu Kepala Sekolah secara langsung membagikan bubur kepada para siswa-siswi. Dengan senyum ceria, anak-anak menikmati bubur mereka sambil bercengkerama dengan teman-temannya, menciptakan suasana penuh kehangatan dan kebahagiaan.

       Kegiatan ini tidak hanya bertujuan untuk meningkatkan kualitas ibadah siswa, tetapi juga menanamkan rasa syukur, kebersamaan, dan kepedulian. Seperti yang tertuang dalam QS. Al-Baqarah ayat 148:"Maka berlomba-lombalah kamu dalam kebaikan. Di mana saja kamu berada, pasti Allah akan mengumpulkan kamu semuanya. Sungguh, Allah Maha Kuasa atas segala sesuatu."