SAS Praktek Agama SDN 12 Sarae Kota Bima
Sumatif Akhir Semester (SAS) juga terdapat ujian praktek, yang dimana terdiri dari mata pelajaran Agama Islam, PJOK, dan Mulok. Ujian praktek Agama Islam SDN 12 Sarae Kota Bima dilaksanakan pada Selasa, (16/5)2023). Kegiatan SAS praktek agama diawali dengan siswa-siswi diberikan arahan oleh pengawas mulai dari kompetensi dasar indikator dan aspek yg dinilai dalam ujian praktek agama.Adapun jenis praktek terdiri dari tiga, antara lain ada praktek; Wudhu, bacaan dan gerakan sholat, serta praktek mengaji atau baca Al-Qur'an.Siswa akan dipanggil satu persatu sesuai urutan absen mereka guna mengikuti ujian praktek yang bertahap.
Ujian praktek Agama dimulai dengan praktek berwudhu, adapun aspek yang akan dinilai yaitu terkait niat dan gerakan wudhu. Setelah para siswa menyelesaikan praktek berwudhu, mereka diarahkan menuju musholah untuk mengikuti praktek selanjutnya yaitu praktek sholat. Adapun aspek yg dinilai pada saat praktek sholat ini ialah bacaan sholat, gerakan sholat, dan kelancaran dari keduanya.Dan terakhir praktek bacaan Al-Qur'an, aspek yang akan dinilai yaitu kelancaran, tajwid, dan irama.