Rapat Persiapan SAS SDN 12 Sarae Kota Bima

                  Semakin mendekati SAS untuk kelas 6, SDN 12 Sarae Kota Bima melakukan rapat persiapan penyambutan SAS. Rapat dipimpin langsung oleh Kepala sekolah Ibu Fatimah  S.Pd di ruangannya. Beliau membuka dengan menyampaikan permohonan ma'af karena telah memanggil guru-guru secara tiba-tiba dalam agenda membahas penyambutan SAS.

                Dan didapatkan hasil dari kesepakatan tersebut bahwa aplikasi yang akan digunakan dalam SAS nanti adalah aplikasi Quizizz. Aplikasi  quizizz dipilih karena memungkinkan siswa-siswi dapat mengerjakan kuis, ujian, dan bentuk soal lainnya yang diberikan oleh tenaga pendidik. Bentuk soal-soalnya pun beragam, bisa berbentuk pilihan ganda, esai, maupun polling. Dan soal-soalnya akan otomatis diberikan secara acak kepada siswa sehingga meminimalisir kecurangan. Juga dalam rapat tersebut ditetapkan pembagian jadwal pengawas.

            Ada pula mata pelajaran yang dimasukkan kedalam ujian praktek seperti Agama, PJOK, Mulok dan Bahasa Indonesia. Lalu pembahasan terkait Gelar Karya, Bu kepala sekolah meminta Anggrek 12 menampilkan beberapa karya yang terbuat dari pemanfaatan sampah organik. Dan juga beberapa hasil rapat lainnya yang diambil sesuai keputusan bersama.Terakhir Bu kepala sekolah meminta para dewan guru mempersiapkan segala sesuatu untuk perpisahan kelas 6 karena mengingat pelaksanaan dalam waktu dekat ini.

            Rapat berlangsung dengan lancar dan hikmat, segala keputusan diambil dan disepakati bersama. Juga ada beberapa masukan dari dewan guru.