Gotong Royong Bersihkan Sisa Banjir di SDN 12 Sarae Kota Bima
? Gotong Royong Bersihkan Sisa Banjir di SDN 12 Sarae Kota Bima
Pada Selasa (04/04/2023), banjir bandang meluap di Kota Bima. Banjir mengepung Kota Bima sekira pukul 17.00 WITA, diawali dari wilayah bagian timur yakni Kodo, Kendo, Kumbe, Rabadompu, Rontu.
Banjir juga meluap di Kelurahan Paruga, Sarae, Dara, hingga Kelurahan Tanjung dengan ketinggian bervariatif.
SDN 12 Sarae Kota Bima juga ikut menjadi sasaran banjir. Beberapa rumah siswa, guru, termaksud kepala sekolah juga ikut tergenangi banjir.
Pagi hari pertama pasca banjir surut, guru-guru beserta siswa dan siswi yang tidak terkena banjir bergotong-royong membersihkan sekolah dari lumpur yang disisakan oleh banjir.
Hari kedua warga sekolah yang mulai lengkap kembali sama-sama bekerja bakti membersihkan sekolah dengan peralatan seadanya.
Kepala sekolah Ibu Fatimah, S.Pd juga ikut turut langsung melakukan kegiatan gotong-royong membersihkan sisa-sisa lumpur bersama guru dan siswa walaupun rumahnya sendiri ikut imbas dari banjir. Beliau mengutamakan tanggung jawab yang di embannya selaku sebagai kepala sekolah. Kegiatan tersebut dihadiri oleh dinas dari Dikpora yang diwakili oleh Pak Irin dan Pak Saiful.
Banjir memang tidak sampai meluap ke dalam ruang kelas, ataupun menyebabkan kerusakan fatal. Tapi lumpur beserta sampah yang dibawa arus air cukup membuat masalah serius bagi warga sekolah.