Sholat Dzuhur Berjamaah, Latihan Disiplin dan Kebersamaan

Pada hari Selasa, 21 Oktober  2025, siswa-siswi SDN 12 Sarae Kota Bima melaksanakan kegiatan sholat Dzuhur berjamaah di musholla sekolah. Beberapa menit sebelum azan berkumandang, anak-anak sudah dengan tertib menuju musholla. Mereka berwudhu dan segera menempati shaf dengan rapi.

Setelah azan dikumandangkan, seluruh siswa bersiap melaksanakan sholat Dzuhur berjamaah dengan penuh kekhusyukan. Pada kegiatan kali ini, yang bertindak sebagai imam sholat adalah Pak Muhidin,S.PdI

Kegiatan sholat berjamaah ini tidak hanya melatih kedisiplinan, tetapi juga membiasakan anak-anak untuk menunaikan ibadah tepat waktu serta mempererat kebersamaan dalam suasana religius di sekolah.