Kepala Sekolah Ingatkan Pembina Siapkan Habib dan Amira Menuju Lomba Pidato dan Mpama yang diadakan oleh Dinas Perpustakaan Daerah Kota Bima

Selasa, 12 Oktober 2025 – Pada kegiatan literasi manual yang berlangsung di SDN 12 Sarae Kota Bima, Kepala Sekolah Ibu Fatimah, S.Pd., memberikan arahan penting kepada seluruh guru dan siswa. Dalam kesempatan tersebut, beliau mengingatkan kepada pembina pidato dan pembina mpama agar mulai mempersiapkan ananda Habib dan ananda Amira untuk mengikuti lomba pidato dan mpama yang akan diselenggarakan oleh Dinas Perpustakaan Daerah Kota Bima dalam waktu dekat.

Kepala sekolah menekankan pentingnya latihan rutin dan pembinaan terarah agar kedua peserta dapat tampil maksimal serta membawa nama baik sekolah di ajang tersebut. Suasana kegiatan literasi berlangsung penuh semangat, dengan dukungan dari para guru dan teman-teman yang ikut memberikan motivasi kepada ananda Habib dan ananda Amira.

Melalui kegiatan ini, sekolah berharap semangat literasi dan budaya berbahasa daerah dapat terus tumbuh di lingkungan SDN 12 Sarae Kota Bima, sekaligus menjadi langkah awal menuju prestasi gemilang berikutnya.