“Sholat Dzuhur Berjamaah Bentuk Pembiasaan Ibadah Siswa SDN 12 Sarae”
Senin, 11 Oktober 2025, siswa-siswi SDN 12 Sarae Kota Bima melaksanakan kegiatan sholat Dzuhur berjamaah di mushola sekolah. Kegiatan ini dibimbing langsung oleh seluruh guru Pendidikan Agama Islam, sehingga berlangsung dengan tertib dan khusyuk.
Sebelum memasuki waktu sholat, para siswa terlebih dahulu berwudhu. Pada saat jam istirahat, anak-anak dengan penuh kesadaran turut menyapu dan mengepel mushola agar tempat ibadah tersebut bersih dan nyaman. Setelah itu, mereka mengambil shaf dengan rapi sesuai arahan guru.
Sholat Dzuhur berjamaah tersebut dipimpin oleh ndnda Lanangdari kekas 4 B selaku imam. Melalui kegiatan ini, diharapkan para siswa semakin terbiasa menjaga kebersihan tempat ibadah dan disiplin dalam menjalankan ibadah sholat tepat waktu.