“Pidato Penuh Semangat, Nanda Habib Wakili SDN 12 Sarae di FTBI 2025”

Selasa, 7 Oktober 2025, siswa SDN 12 Sarae Kota Bima, Nanda Habib dari kelas VI, tampil membanggakan dalam lomba pidato pada ajang Festival Tunas Bahasa Ibu (FTBI) 2025 yang diselenggarakan di SMPN 7 Kota Bima.

Dalam penampilannya, Nanda Habib membawakan pidato dengan suara lantang, intonasi yang jelas, dan ekspresi yang penuh semangat. Pesan yang disampaikan melalui pidatonya mampu menarik perhatian para juri dan penonton yang hadir.

Dukungan penuh dari guru pembimbing dan seluruh warga SDN 12 Sarae turut memberikan semangat bagi Nanda Habib untuk tampil maksimal. Harapannya, penampilan yang gemilang ini dapat mengantarkan Nanda meraih hasil terbaik serta menjadi inspirasi bagi teman-teman lainnya untuk terus mencintai dan melestarikan bahasa ibu.