Disiplin Sejak Awal, Guru PJOK Lakukan Absensi Siswa Sebelum Pembelajaran”

    Rabu, 17 September 2025, guru PJOK SDN 12 Sarae Kota Bima, Bapak Ridwan, S.Pd., melaksanakan kegiatan pembelajaran di kelas 4A dan 4B. Sebelum memulai pembelajaran, beliau terlebih dahulu melakukan pengecekan kehadiran siswa dengan mengabsen satu per satu.

    Langkah ini dilakukan untuk memastikan seluruh siswa hadir dan siap mengikuti kegiatan pembelajaran dengan tertib. Setelah proses absensi selesai, suasana kelas menjadi lebih kondusif sehingga pembelajaran PJOK dapat berjalan lancar dan sesuai rencana. Sikap disiplin yang ditunjukkan oleh Bapak Ridwan ini juga menjadi contoh yang baik bagi siswa untuk selalu memulai setiap kegiatan dengan tertib dan penuh tanggung jawab.